AEC (Asean Economic Community) 2015 dan AFTA 2014 akhir-akhir ini menjadi pembicaraan hangat dikalangan civitas akademik,pemerintahan dll,Generasi muda penerus bangsa pun tak lepas dalam perbincangan itu dan diharapkan Generasi muda memiliki skill pengusaha hal ini terjadi karena kurang dari 2% penduduk Indonesia begelut Di bidang wirausaha dan dibutuhkan kurang lebih 3,7 juta pengusaha muda yang kompeten untuk dapat mempersiapkan Indonesia dalam Pergulatan AEC serta AFTA sehingga pada Sabtu (29/3) Laboraturium Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) Bekerja sama Dengan IEC( Indonesia Enterpreneur Community) Menyelenggarakan Seminar 30 Hari Menjadi Pengusaha yang bertempat di AULA Gedung.

SEMINAR KWU 2Dalam acara tersebut turut dihadiri oleh Ketua Laboratorium Manajemen ibu Dr.Andarwati,.SE.,ME yang pada saat itu menyampaikan Sambutan,kemudian Perwakilan dari IEC ( Indonesia Enterpreneur Community) oleh Bapak Jarot,juga Para peserta kurang lebih 100 peserta hadir,dari berbagai PTN/PTS dan Umum.dalam acara Seminar yang bertemakan ai???Mempersiapkan AFTA 2014ai??? begitu disambut antusias oleh peserta.karena turut mendatangkan pakar motivasi bisnis bapak Danang Kuniawan yang akrab disapa Daka Kurnia yang pada saat itu menjabat sebagai Presiden IEC( Indonesia Enterpreneur Community) dan Owner DAKA Group dan juga sebagai ilussionis. Begitu bersemangat dalam seminar tersebut Daka Kurnia menjelaskan bagaimana Tips dan Trik merancang Usaha dengan waktu 30 hari. Diawal pembukaan seminar daka kurnia menjelasakan kondisi kekinian Wirausaha di Indonesia dan kasus pengangguran yang begitu banyak,kemudian perlahan-lahan memasuki Tema acara. Beliau memaparkan untuk mengubah pola pikir peserta untuk bersemangat merintis usahaai??? Niat menjadi pengusaha harus dengan tujuan positif maksudnya dalam melakukan kegiatan usaha untuk kebaikan orang lain bukan hanya untuk diri sendiri,sehingga pola pikir adalah pilihan yang dapat membuat sesuatu yang rumit menjadi sederhana karena pemikiran kitaai???tutur owner DAKA group kemudian menjelaskan Kalender Merintis 30 Hari berwirausaha.

Penjelasan mengenai Kalender usaha dimulai dari tanggal 01-02 yang merupakan kalender Niat,yang menjelaskan bahwa niat berwirausaha harus timbuldari dalam diriny,diselaraskan,dan dikomunkasikan dengan orang-orang sekitranya untuk memperkuat niat berwirausaha,memasuki tanggal 03-06 Daka menuturkan tentang Kalender Ide, 08-13 Kalender Modal yang memaparkan bagaimana memperoleh sumber modal baik berasal dari pinjaman kepada orang tua,perbankan hingga Investor yang b mersedia memberikan sejumlah modal untuk menjalankan usaha,singkat cerita beliau bernostalgia bagaimana dulu memperoleh modal tanpa pinjam perbankan,itu beliau lakukan diberbagai tempat bermain yang ada di Batu dengan cara mengirimkan Proposal usaha atau form usaha untuk melakukan usaha ditempat rekreasi tersebut degan sistem bagi hasil pada saat itu proposal yang beliau kirim mendapat respon yang positif semua dan harus memilih salah satu akhirnya fix memilih tempat bermain tersebut sebagai pasar dan melakukan dobrakan pertama dengan membagikan kupon potongan Harga didepan pintu masuk wanaha dan hal itu tidak sia-sia.tukas Daka Kurnia Sembari terseyum. Pada kalender tanggal 15-20 Kalender Produksi dimana pada tanggal ini wirausaha melakukan suatu produksi dengan menciptakan produk yang oke dan menjunjung tinggi differensiasi yang menjadi nilai lebih dengan daya dukung harga yang pas SOP yang benar serta lokasi yang tepat dalam sela-sela penuturannya ai???pada dasarnya bisnis itu sama dengan Produk ditambah komunikasi ai???Tukas Daka dan melanjutkan pada kalender 22-27 Kalender Komunikasi lebih menjelaskan bagaimana komunikasi efektif untuk mempromoskan prosuk kepada konsumen,dan melanjutkan penjelasan alasan setiap hari minggu tidak ada kegiatan merintis ,hal ini dilakukan karena menurut pemateri 1 hari itu khusus diluangkan dengan orang-orang tercinta,jadi selain kita sibuk memilikirkan bagaimana bisnis yang kita jalani,kita juga harus memikirkan orangai??i??orang yang ada di belakang kita yang selalu memberikan semangat pada kita

Dalam acara yang berlansung selama 6 jam tersebut juga diisi dengan berbagai macam acara yang diantaranya Ice breaking yang dilakukan oleh tim panitia kepada peserta, kemudian Aksi Bapak Daka kurnia menunjukkan kelihaiannya bermain sulap dan acara Yang diselenggarakan Laboratorium Manajemen tersebut diakhiri dengan Diskusi yang begitu banyak antusis dari para peserta untuk bertanya tentang bagaimana Menuju suksesnya Usaha yang mereka rintis.