Hari ini Sabtu, 1 September 2018 Jurusan Manajemen menyambut mahasiswa baru Jurusan Manajemen di dalam acara Management Days 2018. Management Days 2018 merupakan rangkaian acara ospek dari jurusan. Visi dari Management Days 2018 ini dapat membentuk sebuah keluarga di dalam jurusan manajemen, di mana para mahasiswa memahami dan akan melaksanakan nilai-nilai yang ditanamkan di Management Days 2018 untuk membentuk keluarga yang bermanfaat bagi jurusan Manajemen khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya. Nilai-nilai yang ditanamkan di dalam Management Days 2018 ini adalah Compassion, Commitment, Competence, dan Conscience. Management Days 2018 ini juga bertujuan untuk mengenalkan para mahasiswa baru tentang jurusan Manajemen secara mendalam.
Rangkaian acara dalam Management Days 2018 yang pertama ini atau disebut MD 1 ada pengenalan jurusan Manajemen yang disampaikan oleh Ibu Risca selaku dosen Jurusan Manajemen, selanjutnya ada materi tentang nilai yang ditanamkan dalam Management Days 2018 yaitu Commitment yang disampaikan oleh Alumni dari Jurusan Manajemen Universitas Brawijaya, selanjutnya ada sesi pembagian kelompok dimana mahasiswa Jurusan Manajemen sebanyak 284 orang dibagi menjadi 12 kelompok dengan nama kerajaan-kerajaan yang ada di Indonesia yang pembagian kelompoknya berdasarkan clue-clue yang secara acak sudah dibagikan, dan yang terakhir ada pengumuman tentang tugas yang ditugaskan untuk acara Management Days 2018 selanjutnya yang akan diadakan pada tanggal 8 September 2018.