Malang-PT. Panin Asset Management goes to campus bekerjasama dengan jurusan manajemen untuk memberikan workshop tentang edukasi berinvestasi di pasar modal. Worshop yang dilakukan oleh PT. Panin ini merupakan kegiatan terstruktur ke berbagai kampus yang ditujukan untuk mahasiswa. Workshop yang dilakukan pada Hari Rabu, 16 mei 2018 ini dilaksanakan di Aula Gedung D Manajemen FEB UB.

Pentingnya berinvestasi di Pasar Modal memberikan kewajiban bagi PT Panin Asset Management untuk sekaligus memperkenalkan perusahaannya dalam membantu mahasiswa berinvestasi agar memperoleh kemudahan. Kemudahan-kemudahan yang ditawarkan oleh PT.Panin Asset Management beranekaragam tergantung tujuan dan kepentingan nasabah.

Mengapa berinvestasi di PT. Panin Asset Management? Salah satu kekuatan perusahaan adalah kepercayaan yang diberikan oleh para nasabah untuk mengelola dana mereka. Perusahaan sangat menghargai kepercayaan ini, dan menjadikannya tanggung jawab untuk memacu agar sebaik-baiknya dalam memberikan layanan dan saran yang optimal bagi mereka.

Karakteristik PT. Panin Asset Management yang membedakan dengan perusahaan lainnya yaitu kepercayaan dan integritas, fokus pada kebutuhan klien, pilihan investasi yang beragam, dan konsisten.

Adapun pilihan investasi yang ditawarkan oleh PT. Panin Asset management adalah equity funds, balanced funds, fixed income funds, money market fund

Dengan diadakannya workshop goes to campus dari PT. Panin Asset management, diharapkan mahasiswa yang mengikuti dapat memperoleh wawasan lebih mengenai investasi dan dapat dengan bijak memilih perantara perusahaan yang membantu mereka dalam berinvestasi di pasar modal.